Smartfren for Business dan Siemens Indonesia Jalin Kemitraan Strategis untuk Solusi Smart Manufacturing

Must read

Businesstrack.id- Smartfren for Business, bagian dari PT Smartfren Telecom Tbk, telah menjalin kemitraan strategis dengan PT Siemens Indonesia untuk memperkuat kerja sama dalam pengembangan solusi smart manufacturing dan transformasi digital di era industri 4.0. Kerja sama ini bertujuan untuk mengintegrasikan teknologi mutakhir guna mendorong efisiensi dan keberlanjutan industri Indonesia.

Dalam keterangannya di Jakarta, Senin (17/2), Presiden Direktur dan CEO Siemens Indonesia, Surya Fitri, menyampaikan bahwa kemitraan ini menandai awal yang menjanjikan dalam perjalanan mereka bersama Smartfren. Dengan menggabungkan keahlian Smartfren di sektor teknologi dan perangkat keras serta perangkat lunak canggih dari Siemens, kolaborasi ini diharapkan dapat mempercepat adopsi solusi digital oleh industri lokal dan mengukuhkan Indonesia sebagai pemimpin regional dalam pengembangan industri.

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dilakukan oleh Surya Fitri dan CEO Smartfren for Business, Tony Wijaya. Tony Wijaya mengungkapkan bahwa kolaborasi ini sejalan dengan komitmen Smartfren untuk mendorong transformasi digital di Indonesia, terutama dalam sektor manufaktur. “Kami berharap kolaborasi ini akan mendorong perluasan transformasi digital di Indonesia dengan memanfaatkan keahlian kedua perusahaan,” ujarnya.

Beberapa rencana pengembangan yang akan dilaksanakan bersama antara lain solusi manajemen energi, advanced production control, dan digital twin platform, yang berperan penting dalam digitalisasi industri manufaktur. Solusi-solusi ini menggabungkan teknologi digital canggih seperti pengawasan berbasis komputer, otomatisasi, dan robotika untuk menciptakan efisiensi dan produktivitas yang lebih tinggi.

Dengan Siemens sebagai mitra strategis, Smartfren berharap dapat membuka lebih banyak peluang bagi pelanggan mereka, termasuk unit usaha milik Sinar Mas, untuk memanfaatkan teknologi canggih dalam meningkatkan daya saing industri. Nota kesepahaman ini juga mencakup pemberian konsultasi dan panduan dalam merancang peta jalan transformasi digital yang komprehensif, serta kolaborasi strategis dalam implementasi proyek teknologi operasional (OT) dan teknologi informasi (IT) untuk memodernisasi dan mengoptimalkan solusi inovasi industri.

- Advertisement -spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest article