Nanobank Syariah Salurkan Beasiswa Rp 3,7 Miliar untuk Santri Berprestasi di Seluruh Indonesia

Must read

Businesstrack.,id- Dalam rangka merayakan milad pertama, Nanobank Syariah mengalokasikan dana sekitar Rp 3,7 miliar untuk memberikan beasiswa kepada lebih dari 2.000 santri berprestasi serta bantuan pengembangan sarana dan prasarana pendidikan di lebih dari 50 pondok pesantren di seluruh Indonesia. Penyaluran dana tersebut menunjukkan komitmen perusahaan dalam mendukung kemajuan pendidikan, terutama di kalangan pelajar berbasis nilai-nilai Islami.

Direktur Utama Nanobank Syariah, Halim, dalam keterangannya mengungkapkan bahwa beasiswa ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan. “Kami percaya bahwa pendidikan adalah investasi terbaik untuk masa depan, dan melalui beasiswa ini, kami ingin memberikan akses pendidikan yang lebih baik bagi santri-santri berprestasi,” ujarnya.

Beberapa pesantren yang menerima bantuan antara lain Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, Pondok Pesantren Al Rifaie Malang, dan Pondok Pesantren Darul Falah Mataram. Bantuan ini diharapkan dapat memperkuat kapasitas santri dalam menjadi pemimpin masa depan yang berbasis pada nilai-nilai Islami.

Selain fokus pada pendidikan, Nanobank Syariah juga memperkenalkan inovasi layanan digital untuk nasabahnya, seperti aplikasi mobile banking Aira Mobile dan Aira E-Money. Inovasi ini mendukung kemudahan transaksi bagi nasabah perorangan dan korporasi, serta mempercepat transformasi ekonomi syariah di Indonesia.

Dengan berbagai program sosial dan inovasi digital ini, Nanobank Syariah bertekad untuk terus memberikan dampak positif bagi masyarakat serta mendorong perkembangan ekonomi syariah dan pendidikan di tanah air.

 

- Advertisement -spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest article